Rekomendasi Tempat Wisata Surabaya yang Sayang untuk Dilewatkan

 

Wisata Surabaya, Berbagai Keistimewaan Berkumpul Menjadi Satu

Tidak berlebihan rasanya jika Kota pahlawan disebut menyimpan sejuta keistimewaan. Bagaimana tidak, Surabaya menjadi saksi bisu sejarah bangsa Indonesia dalam memperjuangkan kemerdekaan sehingga menjadikannya sebagai kota pahlawan. Tak hanya itu saja, Surabaya juga memiliki banyak wisata yang sayang sekali untuk dilewatkan. Lantas, apa saja wisata Surabaya tersebut? 

Pilihan Wisata di Surabaya

Berikut, beberapa wisata di Surabaya yang harus disinggahi, antara lain:

  1. Waterpark Kenjeran

Sebenarnya selain daftar wisata pantai di Surabaya yang banyak dicari, wisata air di sini juga menjadi incaran para pelancong. Salah satunya adalah Waterpark Kanjeran. Wisata ini digemari karena keseruannya dan harganya yang murah meriah. Jika Anda berminat ke sini, Anda juga bisa melihat atraksi wisata lainnya, mengingat lokasi wisata Surabaya ini letaknya masih berada di dalam area Pantai Kenjeran Baru. Beberapa atraksi menarik lainnya adalah Pagoda Tian Ti, sirkuit balap motor dan lainnya. 

  1. Wisata Taman Bungkul

Asal nama tempat wisata Surabaya berasal Ki Ageng Supo atau Sunan Bungkul, beliau merupakan salah satu tokoh penyebar agama Islam. Bahkan di belakang lokasi wisata ini terdapat makam beliau. Ketika berlibur ke taman ini, Anda bisa melakukan banyak aktivitas menarik di arena permainannnya, seperti BMX, Jogging, skateboading, menikmati musik live performance atau berinternet secara gratis. 

  1. Wisata Klenteng Sanggar Agung

Liburan imlek merupakan waktu yang tepat untuk singgah di Klenteng Sanggar Agung ini. Konon, dipercaya klenteng ini merupakan lokasi Dewi Kwan Im memunculkan dirinya. Terlepas dari itu, klenteng ini memiliki pemandangan yang memukau, karena lokasinya tidak jauh dari pantai. 

  1. Ciputra Waterpark  

Tidak berbeda jauh dengan kota Jakarta, Surabaya juga menjadi salah satu kota besar di Indonesia, sehingga tidak sulit menemukan tempat wisata yang cocok untuk keluarga. Salah tempat wisata Surabaya terkenal adalah Waterpark Boulevard Citraland, Sambikerep. Wisata air ini bisa Anda jadikan sebagai pilihan yang tepat ketika Anda ingin piknik bersama dengan buah hati. Ada begitu banyak pilihan wahana air di sini, sehingga Anda tidak akan merasa bosan. 

  1. Gereja Kepanjen

Jika Anda sedang mencari wisata religi di Surabaya, Anda bisa mengunjungi Gereja Kepanjen. Lokasi ini merupakan gereja Katolik paling tua yang ada di kota pahlawan. Salah satu daya tarik dari gereja ini sehingga masuk dalam daftar wisata Surabaya adalah arsitekturnya khas bergaya Eropanya yang indah. Jalan Kepanjen merupakan lokasi gereja ini, tepatnya bersampingan dengan SMA Katolik Frateran. Pembangunan gereja ini setelah kedatangan Hendricus Waanders, beliau merupakan pastur kebangsaan Belanda. 

  1. Wisata Suroboyo Carnival Park

Wisata Suroboyo Carnival Park adalah tempat wisata malam Surabaya yang paling terkenal. Bisa dikatakan, wisata ini merupakan theme park paling besar di Surabaya, dengan menawarkan wahana dan permainan yang seru. Banyak wahana yang memacu adrenalin di sini. Bukan hanya itu saja, ada bisa memilih wahana berdasarkan usia, mulai dari anak-anak hingga lansia. 

  1. Wisata Gunung Bromo

Mungkin kebanyakan orang mengenal Gunung Bromo berada di Malang. Namun, ternyata tidak hanya di Malang, melainkan di Surabaya pun juga ada, karena lokasi gunung ini di ampit 4 wilayah, yakni Kabupaten Pasuruan, Probolinggo, Lumajang dan Malang. Jika Anda datang berkunjung ke Bromo, maka sempatkanlah singgah di padang savana Bromo karena mata Anda akan dimanjakan dengan keindahan wisata  tiada duanya. 

  1. Tugu Pahlawan

Rasanya kurang lengkap jika berkunjung ke Surabaya tanpa menyambangi Tugu Pahlawan. Salah satu tepat wisata di Surabaya terkenal ini menjadi ikon kota dengan sebutan Kota Pahlawan. Tugu ini didirikan dengan tujuan untuk memperingati pertempuran 10 November 1945, di mana arek-arek Suroboyo melawan pasukan Sekutu. Selain itu, di tugu ini Anda juga bisa melihat foto-foto dokumentasi pembangunan Tugu Pahlawan. Puas melihat berbagai dokumentasi sejarah, Anda bisa piknik atau sekadar berkeliling di lahan sekitar tugu ini sambil menikmati semilir angin di atas hamparan rumput hijau. 

Oleh-oleh Dari Surabaya

Keseruan berlibur di kota wisata Surabaya jangan sampai membuat Anda lupa membeli oleh-oleh khas Kota Pahlawan ini. Tidak perlu bingung ingin membeli apa, karena di bawah ini ada beberapa rekomendasi yang menarik untuk dibawa pulang, seperti:

  1. Spikoe Resep Kuno

Sesuai namanya, oleh-oleh yang satu ini adalah kue spiku alias lapis legit yang pembuatannya masih menggunakan resep kuno. Tekstur kuenya yang sangat lembut khas spiku dengan dua lapis warna, yakni kuning dan cokelat. Anda bisa membeli oleh-oleh khas Surabaya ini di Jalan Rungkut Madya 41 dengan 4 varian rasa, yakni Spikoe Tanpa Kismis, Spikoe Prunes, Spikoe Raisin dan Speculaas. Sedangkan untuk pilihan ukurannya, ada ukuran reguler (10x26cm) atau spesial (24x26cm). Harga Spikoe Resep Kuno ini berkisar Rp 75.000 – Rp 270.000. 

  1. Lapis Kukus Surabaya Pahlawan

Bisa dibilang lapis kukus ini adalah versi modern dari Spikoe Resep Kuno. Bagian yang membuatnya berbeda adalah kue lapis kukus ini dibuat dari bahan dasar singkong dengan menawarkan empat varian rasa yang yaitu original  seharga Rp 26.000, cocopandan seharga Rp 26.000, brownies seharga Rp 29.000, dan full keju seharga Rp 29.000. Masing-masing keempat rasa tersebut disajikan dengan topping kirim dan parutan keju. Untuk membeli Lapis Kukus Surabaya Pahlawan ini, silahkan datang ke Jalan Raya Mulyosari 376. 

  1. Almond Crispy Cheese

Almond Crispy Cheese adalah camilan khas Surabaya yang paling terkenal. Camilan yang satu ini memiliki cita rasa yang mirip dengan cookies, hanya saja bentuknya sangat tipis sehingga renyah ketika dimakan. Almond Crispy Cheese ini memiliki 3 varian rasa, yakni original, cheese, green tea dan cokelat. Satu kotaknya bisa Anda beli seharga Rp 45.000 di Toko Wisata Rasa terletak di Jalan Raya Jemursari 164. 

  1. Sambal Bu Rudy

Jangan heran jika keluarga atau teman-teman Anda minta dibawakan oleh-oleh Sambal Bu Rudy ketika tahu Anda sedang berkunjung ke Surabaya. Cita rasanya yang pedas akan membuat siapa saja yang mencicipinya merasa ketagihan. Selain itu, Sambal Bu Rudy ini juga hadir dalam beberapa pilihan rasa, seperti sambal bawang, sambal udang dan sambal bajak. Semua varian bisa dibeli dengan harga sekitar Rp 25.000 per botolnya. Jika ingin beli Sambal Bu Rudy ini, silahkan datang ke cabang terbesarnya yang berlokasi di Jalan Dharmahusada 140. 

  1. Bebek Djangkep

Apakah Anda merupakan pencinta nasi bebek? Kuliner khas yang satu ini juga bisa Anda bawa pulang sebagai oleh-oleh untuk orang rumah. Cita rasanya yang lezat karena menggunakan bahan rempah-rempah bumbu kuning kemudian dibungkus seperti pepes akan membuat Anda terkesima.   

Jadi, jangan lupa mengunjungi berbagai wisata Surabaya dan mencoba berbagai kulinernya.



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Jelang Kunjungan Kementerian Kelautan dan Perikanan di Brebes

15 Obyek Wisata Brebes Kekinian yang Layak Didatangi

Kebangkitan Industri Modern